March 1, 2016

Menggunakan Url Manager di Yii2

Menggunakan Url Manager di Yii2. Assalamualaikum wr wb, pada artikel kali ini saya akan sharing cara penggunaan url manager dan beberapa modifikasi yang terkait dengan url. Terlebih dahulu saya akan jelaskan apa itu url, Uniform Resource Locator (URL), adalah rangkaian karakter menurut suatu format standar tertentu, yang digunakan untuk menunjukkan alamat sebuah halaman, dokumen atau konten lain yang terdapat di internet. Saat anda pertama kali menginstall yii2, ketika melihat url nya pasti formatnya kurang lebih seperti ini.

http://localhost/advanced/frontend/web/index.php?r=sites

Menurut saya model url seperti itu terlihat kurang eye catching atau seo able hehe, jangan kahawatir karena yii2 menyediakan konfigurasi untuk modifikasi sebuah url. Secara lengkap tentang konfigurasi url dan routing anda bisa mengunjungi disini.

Menggunakan Url Manager di Yii2

Disini saya akan menjelaskan beberapa hal yang secara umum dipakai untuk modifikasi sebuah url di Yii2. Untuk mengubah url menjadi lebih mudah di baca seperti ini.

http://localhost/advanced/frontend/web/index.php/sites

Untuk template advance, tambahkan kan url manager di file app\config\main.php dengan properti enablePrettyUrl.

'urlManager' => [
            'class' => 'yii\web\UrlManager',
            'enablePrettyUrl' => true,
        ],

Anda juga bisa menambahkan suffix untuk memunculkan tambahan di akhir url.

'urlManager' => [
            'class' => 'yii\web\UrlManager',
            'enablePrettyUrl' => true,
            'suffix' => '.aspx'
        ],
//hasilnya
http://localhost/advanced/frontend/web/index.php/sites/index.aspx

Jika anda memakai template yii2 advance, terdapat modul untuk frontend dan backend, untuk membuat sebuah link agar kita bisa mengakses backend melalui frontend. Disini saya akan menambahkan url manager di app\config\main.php dengan nama urlManagerBackend, jangan lupa untuk menset / mengarahkan base url nya.

'urlManagerBackend' => [
            'class' => 'yii\web\urlManager',
            'baseUrl' => '/advanced/backend/web/index.php',
            'enablePrettyUrl' => true,
        ],

Untuk memasang url tersebut pada sebuah link bentuknya seperti berikut.

<a href="<?= Yii::$app->urlManagerBackend->createUrl(['/site/login']) ?>" class="btn btn-danger">Link ke backend</a>

Pada href kita panggil nama url manager yang kita buat, fungsi tersebut sebagai alias untuk menggantikan base url yang terdapat di backend, sehingga saat kita klik link tersebut, base url akan mengarah ke backend di ikuti dengan parameter berikutnya, cukup mudah bukan.

Sekian tutorial saya mengenai Bermain Url di Yii2. Semoga artiket ini bermanfaat, Terimakasih.

Agus Wiji Suhariono

Memulai menulis Blog pada bulan November dari Tahun 2015. Penulis merupakan alumni dari Politeknik Negeri Malang angkatan 2011 Program Studi Manajemen Informatika, Jurusan Elektro. Penulis memulai menekuni dunia programming mulai tahun 2014 dan sekarang bekerja di Pemerintahan sebagai IT Staff.

You may also like...

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Powered By
Best Wordpress Adblock Detecting Plugin | CHP Adblock